Parangtritis merupakan salah satu bagaian pantai di selatan pulau Jawa. Pantai selatan selain dikenal dengan keindahannya juga terkenal dengan kisah ratu pantai selatan. Oleh sebab itu banyak acara adat yang masih dilakukan di pantai selatan pulau jawa ini. Namun, bukan ini alasan utama kenapa mengajak mu ke parangtritis. Ada alasan lain selain itu. Parangtritis berada dalam kawasan wisata parangkusumo dan parang wedang sumber air panas.
Kawasan wisata Parangtritis (google earth)
Parangtritis merupakan salah satu objek wisata yang diminati oleh wisatawan lokal ataupun mancanegara. Keindahan pantai dan pemandangan merupakan daya tarik tersendiri yang dimiliki oleh pantai Parangteritis. Paling menarik dari pantai Parangtritis ialah terdapat gumuk pasir yang berlimpah. Gumuk pasir ini jarang ditemuai dikawasan asia tenggara. Selain gumuk pasir tempat wisata yang lain ialah air panas parang wedang dan pemandangan perbukitan karst yang berada disebalah timur garis pantai.
Gumuk pasir merupakan kumpulan pasir ringan yang terbwa oleh angin dan diendapkan disuatu tempat. Pantai parangteritis merupakan muara dari sungai Opak dan sungai Progo yang membawa material vulkanik dari gunung Merapai. Gaya ombak yang berasal dari laut membawa pasir ringan ke daratan sedangkan pasir yang berat diendapkan di garis pantai. Pasir kering memiliki massa yang ringan terbwa oleh angin kedaratan. Jenis gumuk pasir yang ada di Parangtritis ialah barchan dune dan gumuk pasir transvesal. Barchan dune adalah gumuk pasir yang memiliki bentuk menyerupai bulan sabit dan terbentuk pada daerah yang tidak memiliki barrier partikel terbawa oleh angin dengan cara suspensi. Kemiringan yang menghadap ke arah datangnya angin lebih landai dibandingkan dengan kemiringan lereng yang membelakangi angin. Oleh kerena itu penampang dari gumuk pasir jenis ini tidak simetris. Jenis yang kedua ialah gumuk pasir transvesal. Gumuk pasir jenis iani terbentuk didaerah tidak berpenghalang dan memiliki cadangan pasir yang berlimpah. Pasir yang berasal dari laut terbwa oleh angin dengan cara menggelinding atau merayap. Sehingga bentuknya memanjang dan menyerupai ombak dilautan.
Ripple wind ( Purwanto.dkk,2004)
Gumuk pasir Parangtritis (Budiyanto,2011)
Selain keindahan gumuk pasir yang ada di sana pemandangan yang lain ialah kawasan karst. Kawasan karst terdapat disebelah timur pantai parangtritis. Disana terdapat cekungan-cekungan akibat dari pelarutan yang intensif sehingga membentuk gua dan gerowong.
Kawasan perbukitan formasi wonosari ini menarik untuk dipelajari oleh geologist. Perbukitaan Wonosari tersusun oleh batu gamping yang terangkat dari 18- 6 juta tahun yang lalu. Batu gamping merupakan reservoar minyak terbesar di indonesia dan dunia. Dikutip dari geotrekindonesia.wordpress.com. Batu gamping diperbukitan Wonosari ini menghadap ke arah utara. Pada 18-6 juta tahun yang lalu daerah Yogyakarta, Klaten dan Solo merupakan laut dalam. Sedangkan laut dangkat merupakan daerah sekitarnya termasuk pantai selatan sekarang ini. batu gamping dibangun oleh alga yang melayang-layang di laut dangkal. Pada 16-8 juta tahun yang lalu kemudian mati di dasar lautan dan tertimbun oleh sedimen karbonat dan menjadi batu gamping. Setelah 8 juta tahun yang lalu wilayah laut dangkal terangkat ke permukaan sampai 5 juta tahun lalu. Pada 2 juta tahun lalu menjadi pegunungan di selatan Yogyakarta.
Perbukitan formasi Wonosari ( Purwanto.dkk,2004)
Selain gumuk pasir dan perbukitan karst tempat wisata lain ialah batuan intrusi dan sumber air panas. Batuan intrusi terdapat di kawasan parang kusumo dan tempat pemandian air panas. selain ini daerah ini bisa dijadikan manifestasi panas bumi. Air panas yang keluar di permukan memiliki suhu 43 derajat celcius dan temperatur udara 25,6 derajat celcius. Penelitian menggunakan geolistrik dan gravity menunjukan bahwa di daerah sekitar parangkusumo terdapat sesar (patahan) dan intrusi batuan beku.
Model tentatif panas bumi daerah Parangtritis, Yogyakarta (Idral.dkk,2003)
0 comments:
Post a Comment